A. LATAR BELAKANG
Mahasiswa perlu mendapatkan pembelajaran teknoprenership karena mereka merupakan agen yang potensial dalam menciptakan invensi dan inovasi sehingga dapat diwujudkan dalam suatu usaha berbasis teknologi yang memiliki potensi ekonomi dan bisnis. Untuk menumbuhkan ’Budaya Inovasi Technopreneur’ dan meningkatkan kemampuan technopreneurship di kalangan mahasiswa maka diperlu dikembangkan kurikulum tentang technopreneurship pada pendidikan tinggi. FT-UNS bekerja sama dengan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi telah menyusun model kurikulum technopreneurship di FT-UNS (lihat gambar).
Sebagai bagian dari penyusunan rencana aksi implementasi Kurikulum Technopreneurship di FT-UNS, pada sementer ini akan dilaksanakan kuliah tamu Technopreneurship dari BPPT sebanyak tiga sesi Kegiatan ini dapat dijadikan momentum untuk transfer of knowledge dan penyempurnaan silabus/materi ajar. Kuliah tamu ini juga digunakan untuk memperkenalkan kode Mata Kuliah Pilihan yang akan diselenggarakan pada semester I TA 2013/2014 yang akan diabil oleh Mahasiswa FT-UNS.
B. TUJUAN KULIAH UMUM
Tujuan dari penyelenggaraan kegiatan ini adalah:
1. Memberikan gambaran yang lebih mendalam tentang materi MK Pilihan Kewirausahaan Berbasis Teknologi/ Technopreneurship kepada para mahasiswa FT-UNS
2. Membangkitkan motivasi para Mahasiswa FT-UNS untuk mengambil MK Pilihan dan mengambil MK Skripsi/Tugas Akhir Kewirausahaan Berbasis Teknologi/ Technopreneurship
C. PESERTA
Proses penyusunan rencana aksi implementasi Kurikulum Technopreneurship di FT-UNS, khususnya dalam hal penyempurnaan materi dan sosialisasi mekanisme pengambilan MK Pilihan Kewirausahaan Berbasis Teknologi/ Technopreneurship
Peserta dari kuliah umum ini akan diikuti maksimal 200 peserta terdiri dari:
Undangan (Rektorat, Dekanat, Pengelola Mata Kuliah Dasar Umum, dan Pengajar KWU): 20 orang
Peserta mahasiswa (Minimal semester 6, diutamakan yang sedang dan/atau sudah mengambil MK KWU) : 180 orang
0 Comments